Langsung ke konten utama

Makanan terkenal 4



Jalangkote adalah makanan ringan kuliner khas Makassar yang bentuknya mirip dengan kue pastel. Bedanya kue pastel mengandung kulit yang lebih besar dibandingkan jalangkote dan bila pastel dimakan bersama cabe rawit, jalangkote dimakan bersama sambal cair campuran cuka dan cabe. Jalangkote memiliki isi wortel dan kentang yang dipotong dadu, tauge, dan laksa yang ditumis dengan menggunakan bawang putih, bawang merah, merica, dan bumbu-bumbu lainnya. Beberapa jalangkote tambah seperempat atau setengah telur rebus dan daging cincang untuk isinya. Kulit jalangkote terbuat dari bahan dasar tepung terigu, telur, santan, mentega, dan garam




Panada adalah salah satu kue khas Manado yang populer selain klappertaart. Ada yang mengatakan kue ini merupakan pengaruh kuliner Belanda, ada yang mengatakan kue ini merupakan pengaruh kuliner Portugis karena bentuknya yang mirip kue pastel.



1. Kebab




Kebab merupakan kuliner populer dari Turki. Meski berasal dari Turki, nama kebab berasal dari bahasa Arab “kabab” yang artinya adalah daging goreng. Pada zaman Kesultanan Ustmaniyah, istilah kebab kemudian merujuk pada daging yang dipanggang. Kebab awalnya menggunakan daging domba atau kambing sebelum akhirnya beralih pada daging sapi dan ayam seperti saat ini. Kuliner yang termasuk dalam kuliner cepat saji ini sangat popular di kawasan Timur Tengah dan Afrika. Pada mulanya kebab tidak berupa daging yang dibungkus dengan roti tortila. Kebab aslinya berupa daging yang ditusuk seperti sate lalu dibakar diatas bara api yang terbuat dari arang kayu hingga matang. Proses memasaknya memang cukup lama karena daging kebab yang dipotong-potong cukup tebal. Setelah matang, kebab disajikan bersama dengan roti pita, yogurt, dan paprika.

Kebab yang kita jumpai saat ini adalah kebab yang sudah melalui perubahan. Sekitar abad ke-18, kebab dibawa oleh para pedagang Turki ke benua Eropa, tepatnya ke Berlin, Jerman. Daging yang digunakan untuk kebab dicincang lalu diberi aneka bumbu rempah lalu dipanggang hingga matang dan disajikan bersama dengan roti tortila dan salad serta mayonaise layaknya burger. Kepopuleran kebab sebagai kuliner cepat saji saat itu bahkan bisa menyaingi popularitas burger. Berkat ketenarannya di Jerman, kebab pun bisa merambah dunia internasional hingga ke benua Amerika dan Asia, termasuk Indonesia.

2. Poutine




Poutine diciptakan pada tahun 1950-an di Provinsi Quebec, namun karena memiliki rasa yang lezat, hidangan ini menjadi sangat populer di seantero Kanada. Poutine merupakan salah satu makanan cepat saji favourite dan terkenal terutama bagi orang-orang Quebec. Poutine adalah makanan khas Kanada yang terbuat dari kentang goreng dan keju kental yang disiram saus. Saus ini terbuat dari kaldu sapi atau ayam, dengan berbagai pilihan topping, seperti potongan sosis, nugget, jamur, daging ayam cincang atau mungkin daging ikan tuna. Poutine sangat cocok untuk disantap pada saat cuaca dingin atau sebagai makanan ringan sekedar untuk mengisi perut.

Dalam perkembangannya, poutine telah menjadi makanan nasional khas negara di Amerika Utara, dan hampir seluruh cafe maupun restoran menyajikan Poutine sebagai menu tambahan, bahkan di Indonesia.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Trainees gathering

Ini pertama kalinya saya mendapatkan ini di hotel, rasanya bisa ngumpul sesama anak training di semua departemen.  Gathering disini dimana hrd menjelaskan rules hotel yang harus di ikuti, karna bulan ini ada yang kedapatan melanggar jadi di ingatkan kembali Saya mau cerita sedikit, ini getring pertama jadi kami tentu malu malu apalagi pada saat perkenal diri behh itu juga pada saat kita ngumpul banyak yang ajak bicara tapi kita juga tidak tau karna mereka pake bahasa sunda, jadi ada teman dari medan pada saat sesi pertanyaan, mengeluhkan tentang banyak staff bahkan sesama anak training itu pake bahasa sunda.  Seru sih disini apalagi banyak cewek bandung yang cantik cantik jadi tidak perna bosan untuj datang ke hotel hahahaha sttt...

Daily 10

Hello geng, kali ini ini saya mau cerira sedikit tentang kegiatan di penghujung akhir tahun ini, ada dua event besar besar bulan ini mulai dari dari natal dan tahun baru, untuk menu natal ada menu spesial dan juga tahun baru. Menyambut akhir tahun kegiatan di chiller bersih bersih, terlebih lagi biasanya ada audit yang datang mengecek kebersihan masa exp dan juga daya tahan dari makanan. Tugas dari anak siang untuk pagi membuatkan egg wash biasanya untuk minggu ini kita bisa buka 10 sampai 15 rak telur. Mengambil barang di commisery, setelah barang sudah di pickup oleh suplayer Dalam dua minggu ini juga kami datang di pastry untuk bantu membuat bread puding Membuat pancake  Ini adonan tiramizu yang sudah jadi,  Diletakkan lalu di berikan olesan rasa coklat dan kopi lalu dicampurkan dan dioleh dengan cream mouse

Utensil 1

chef knife  fungsi :Pisau ini bisa memotong berbagai bahan, hampir semua bahan masakan atau makanan dapat dipotong dengan pisau ini. Karena itu,  Pisau ini paling baik digunakan  mengiris bahan makanan, mememarkan bawang putih atau merica. cara membersikan : bilas dengar air material : satinless steel cleaver knife fungsi :Pisau dengan penampang yang sangat besar ini sering dipakai juru masak China, sehingga nama lainnya adalah Chinese Chef's Knife. Paling baik dipakai untuk membelah atau memotong tulang ayam. cara membersikan : bilas dengar air material :  satinless steel  serrated knife atau pisau roti fungsi :Seperti namanya, pisau ini digunakan untuk mengiris kue atau roti. cara membersikan : bilas dengar air material : satinless steel